A Capitalist in North Korea


Buku berjudul A Capitalist in North Korea ini ditulis berdasarkan pengalaman Felix Abt tinggal di Korea Utara selama tujuh tahun. Ia berprofesi sebagai pebisnis di bidang farmasi asal Swiss. Selama tinggal di sana, ia memang harus banyak beradaptasi dengan budaya dan peraturan yang ada. Sebab, Korea Utara adalah negara paling tertutup di dunia, apalagi peran pemerintah yang selalu mengawasi kehidupan pribadi masyarakatnya. Meskipun begitu, ia mendapatkan privilese sehingga bisa menikmati fasilitas yang kemungkinan besar sulit untuk dijangkau warga Korea Utara biasa, seperti akses internet dan memasuki tempat-tempat mewah bagi para pejabat di sana.

Dari buku ini, saya bisa mengetahui tentang kondisi ekonomi Korea Utara yang sampai saat ini memang masih terseok-seok, bahkan untuk mencukupi masyarakatnya sendiri, sejak runtuhnya Uni Soviet. Lebih khusus, tentang perusahaan farmasi yang dikelola oleh Felix. Ia harus bisa mengatur pendapatan dan pemasukan yang ada karena terbatasnya sumber daya manusia dan energi, seperti daya listrik. Di samping itu, Korea Utara secara perlahan bisa menerima para kapitalis untuk menanamkan modalnya di sana, meskipun tidak terlalu dibuka lebar dan tentunya dalam pengawasan pemerintah secara ketat.

Post a Comment

0 Comments
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.